NasionalReview & ProdukRoadrace

Per klep 5Tp Yang Lagi Viral. Riset Langsung Di Kompetisi Nasional, Product NoLimit Sudah Lulus Test Dan Siap Pakai. harganya?

Industri komponen otomotif kembali diramaikan dengan hadirnya produk per klep motor berdiameter 32 mm yang dirancang khusus untuk kebutuhan mesin performa tinggi dari @nolimit_racing_products . Produk terbaru ini diklaim mampu memberikan kinerja lebih stabil, terutama untuk motor yang telah mengalami peningkatan tenaga atau digunakan dalam ajang balap.

Per klep berdiameter 32 mm ini menggunakan material berkualitas tinggi dengan tingkat elastisitas yang telah disesuaikan untuk menahan tekanan klep pada putaran mesin yang lebih tinggi. Dengan desain presisi, produk ini mampu meminimalkan gejala “Nyekrak” bahasa racing nya, yang sering menjadi kendala pada mesin bertorsi besar maupun berputaran tinggi.

Dicoba di beberapa tuner indonesia saat event final Lfn Hp969 salah satunya yaitu imam suneo dari kate jogja dan terbukti per klep yang di promosikan oleh Setyoko pencenk dari prk ini aman dan tidak ada kendala saat balap berlangsung dalam laps yang banyak.

Produsen Nolimit menyebutkan bahwa per klep ini cocok digunakan pada berbagai tipe karakter mesin 5tl , mulai dari motor harian yang sudah bore up hingga motor kompetisi seperti drag bike dan road race. Selain itu, dengan harga Rp.575.000 per klep ini juga hadir dengan proses produksi yang melalui tahap heat treatment untuk memastikan durabilitas dan ketahanan terhadap panas.

Dengan peluncuran per klep berdiameter 32 mm ini, para mekanik dan pelaku balap diharapkan dapat memperoleh komponen yang tidak hanya kuat, namun juga memberikan kestabilan kerja mesin secara optimal. Produk ini telah tersedia di jaringan penjualan resmi dan bengkel-bengkel performance yang bekerja sama dengan produsen.